Thursday, January 26, 2012

Keunikan Menangis~

Setiap orang tentu saja pernah menangis dalam hidupnya. Dari sejak kita terlahir di dunia, kita sudah merasakan air mata keluar dari mata.
Apalagi bagi cewe remaja. Biasanya sih  ya tiada hari tanpa menangis karna..............galau ._.*abaikan*
Lanjut lagi...........
Menangis merupakan ekspresi emosi ketika seseorang merasa tersakiti baik mental maupun fisik, atau bahkan saat seseorang merasa sangat bahagia.
Berbagai penelitian seputar menangis membuahkan tujuh fakta unik, seperti yang dilansir melalui medicmagic, Senin (9/1).

1. Rasa Marah Akan Hilang Setelah Menangis

Sekitar 85 persen wanita dan 73 persen pria mengakui jika rasa marah dan sedih akan berkurang setelah menangis. Seperti yang Anda tahu, air mata tidak hanya diproduksi karena adanya perasaan emosional saja. Air mata juga berfungsi untuk membersihkan dan mengurangi dehidrasi pada membran mata yang dapat menyebabkan penglihatan menjadi kabur. Iritasi dan menguap juga bisa memicu naiknya produksi air mata. Namun, meskipun keduanya bisa menyebabkan munculnya air mata, air mata emosional dapat menyebabkan iritasi karena memiliki komposisi kimia yang berbeda.

2. Wanita Lebih Mudah Menangis

Jika wanita dianggap lebih mudah menangis, maka itu mungkin saja benar. Rata-rata, wanita menangis sebanyak 47 kali dalam setahun, sedangkan pria menangis hanya tujuh kali setahun. Namun, ini bukan hanya karena perempuan dianggap lebih emosional dan lemah dibanding laki-laki, melainkan fakta-fakta medis menyebutkan bahwa saluran air mata pria memiliki ukuran yang lebih kecil dibandingkan wanita. Sedangkan untuk bayi, durasi normal menangis mereka adalah sekitar 1-3 jam.

3. Orang Lebih Sering Menangis di Malam hari

Tentu saja, kita tidak bisa memprediksi kapan kita akan menangis karena kita tidak bisa memprediksi emosi kita juga. Namun menurut penelitian, kebanyakan orang menangis antara pukul 19.00-22.00.

4. Rata-rata menangis berdurasi 6 Menit

Tak hanya waktu yang menunjukkan kapan orang menangis, tetapi durasinya juga. Meskipun hanya berlangsung sebentar, rata-rata sebagian besar orang menghabiskan waktu 6 menit setiap kali menangis.

5. Menangis itu Sehat

Buang jauh-jauh rasa malu untuk melepaskan air mata. Menurut para ilmuwan, menangis tak hanya sekedar respon tubuh terhadap kesedihan dan frustasi, namun juga menandakan sehat.

6. Menangis bisa Meredakan Stres

Menangis juga cara yang ampuh untuk mengurangi stres emosional. Hal ini tentu saja baik bagi kesehatan, karena stres memberikan dampak buruk bagi kesehatan. Dari hasil penelitian diketahui bahwa air mata mengandung hormon prolaktin yang efektif melawan stres.

7. Manangis Sebagai pengobatan yang baik

Menangis juga bisa menurunkan tekanan darah dan denyut jantung, serta membuat respon terhadap pengobatan lebih baik.
Menangislah Bila Ingin Menangis, namun jangan di paksakan untuk menangis karena bagaimana pun Tersenyum lebih indah dari pada menangis.

Wednesday, January 18, 2012

H-1 Katy Perry concert

H-1! H-1! H-1! H-1!
itu adalah salah satu kalimat yang ada di otak gue saat ini. Kenapa Katy Perry datang ke Indonesia di saat gue ga punya duit dan menjelang UN begini  Щ(ºДºщ) besok semua orang yang punya tiket bakal datang 5/6 jam lebih awal jam konser itu pastinya. Ya bisa bayangin lah nanti macetnya kaya apa itu tol kalau ga datang lebih awal. Yang nonton itu kan bukan 100 orang tapi beratus ratus. Cuma bisa berharap ada tiket konser Katy Perry nyasar gitu ya ke rumah gue. Tapinya........ga mungkin banget terjadi. Ini semua impossible. Besok cuma bisa ngendok di kamar, ambil hp -> nyalain lagu Katy Perry -> sambil ngerjain buku UN -_- ya intinya gue sebel ya ga bisa ngeliat kaka gue itu. Ya maklumin lah 4 tahun ga ketemu jadi bisa bayangin kan kangennya kaya apa? (?) *abaikan* Selamat ya buat kalian semua yang bisa datang ke konser itu. Wish u luck! Nyanyilah sekencang kencangnya disana sampe suara abis. Oke sekian dulu ya para bloger.
Assalamu'alaikum~
Salam persahabatan :)

Monday, January 16, 2012

Cara belajar yang menyenangkan. Try it! ;)

Ada sebagian dari kita yang merasa kesulitan dalam mata pelajaran. Memang kelihatannya sih banyak juga soalnya bimbingan belajar banyak menawarkan bimbingan mata pelajaran itu dibandingkan mapel lain. Dari kesimpulan itu, sepertinya para pelajar sekarang membutuhkan suatu motivasi, atau dorongan yang bisa membawa mereka agar merasa mudah dan enjoy dalam mengerjakan pelajaran.
Perlu diingat bahwa semua itu ga ada yang instan, harus secara bertahap, karena otak manusia lebih mampu menyerap sesuatu yang sedikit-sedikit daripada langsung banyak. Berikut ini adalah tips agar anda enjoy dalam belajar sekaligus dapat belajar dengan efektif.
  1. Sebelum belajar ada baiknya makan dulu agar otak dapat berpikir dengan baik, jangan terlalu sedikit, jangan terlalu kenyang pula, agar dapat berpikir maksimal.
  2. Santai dalam aktivitas belajar, jangan anggap belajar sebagai momok yang harus ditakuti, membayangkan bahwa belajar itu membosankan. Hilangkan pikiran itu dari pikiran anda. Karena jika anda belajar dalam pikiran yang negatif, maka pikiran anda akan tertutup. Cobalah buka pikiran anda, hilangkan semua masalah-masalah lain yang tidak berkaitan dengan aktivitas belajar dari pikiran anda, misalnya masalah pacaran, ada sms, dll. Cobalah untuk fokus dalam memahami apa yang anda baca dan apa yang anda kerjakan.
  3. Jangan belajar tanpa refreshing. Kadang-kadang banyak orang yang mengartikan bahwa belajar terus-menerus itu sangat bagus dan bisa mendapatkan prestasi yang baik. Pendapat itu tidak benar. Belajar yang terus-menerus dapat membuat kita lebih cepat bosan dan lelah. Sebaiknya istirahat apabila capek, jangan diforsir, jangan belajar juga, mulailah belajar kembali apabila badan sudah fit lagi, dan siap untuk menerima pelajaran.
  4. Jangan terlalu banyak berbicara, bicaralah yang penting saja, karena seperti pepatah mengatakan “tong kosong berbunyi nyaring”. Jadi dalam belajar coba ciptakan suasana yang anda senangi. Misalnya suasana hening, atau sambil :musik atau suasana apa saja yang ga bikin kita :bosen sampai :ngiler .
  5. Pikirkan bahwa diri anda bisa mengerjakan soal apapun yang diberikan. Pikiran yang menyatakan ketidakbisaan dapat menyebabkan ketidakbisaan pula. Jadi “You Are What You Think” alias anda adalah apa yang anda pikirkan. Jangan merasa bahwa diri anda terlalu pandai karena dapat menyebabkan menyepelekan masalah, namun jangan pula merasa bahwa diri anda terlalu bodoh, hal itu dapat menyebabkan anda minder dan tidak dapat memahami pelajaran yang anda pelajari.
  6. Buat jadwal belajar seenjoy mungkin, jangan merasa diikat. Karena belajar yang enjoy itu dapat lebih bisa diterima pikiran daripada belajar yang terlalu serius. Misalnya belajar kita jangan dibatasi harus 2 jam atau minimal berapa jam, yang penting belajar dan paham, itu lebih baik. Tapi syaratnya harus FOKUS tadi.
  7. Cobalah banyak latihan menghadapi soal-soal dan Jangan Pernah Memakai Kalkulator. Anak SD aja diajari ga pakai kalkulator agar otak mereka lebih sering terasah. “Setajam apapun pedang tapi kalau ga pernah diasah lama-lama akan tumpul”. Begitu pula otak manusia. Jadi, simpan kalkulator di laci, dan mulailah menyelami ke lautan pengerjaan soal. Jika kamu masih belum fokus, coba kamu cuci muka dulu deh, ntar belajar lagi. Selain itu, cobalah kamu luangkan waktu untuk mengotak-atik soal yang kamu kerjakan, soal yang sulit juga, agar otakmu selalu terasah sehingga lebih mudah ingat, dan kalau terbiasa kamu bisa mengerjakan tanpa menulis caranya, tapi syaratnya jangan :ngiler .
  8. Terapkan pada kenyataan yang sebenarnya. Nah, ini untuk pelajaran-pelajaran yang nyata, dan tidak abstrak. Maksudnya, cobalah memahami materi dengan membayangkan kejadian di kehidupan nyata, atau pahami dengan alat peraga yang ada di pikiranmu. Misalnya jika anda membayangkan tentang pelajaran fisika tentang bola yang dilempar ke atas. Jangan anda hanya mengingat rumus-rumusnya, namun juga pahami ada apa di balik itu.
  9. Perhatikan apabila guru sedang menerangkan. Ketika kita fokus dan memperhatikan, kita secara tidak langsung telah belajar bertahap, dan apabila belum jelas, jangan pernah takut untuk bertanya.
  10. Jangan hanya mengandalkan cara guru dalam menyelesaikan masalah. Karena guru juga manusia, sehingga setiap orang dapat memilih jalan yang berbeda apabila hasilnya sama benar, itu dapat membuat anda lebih aktif dan kreatif. Bukan tidak mungkin anda dapat mengalahkan guru anda (maksudnya anda dapat membenarkan apabila guru anda salah, itu dapat membuat anda lebih kreatif)
Nah, mungkin tips itu ada yang tidak cocok bagi kalian semua, jangan khawatir. Karena setiap orang mempunyai cara yang berbeda untuk belajar. Mungkin dengan tips ini anda bisa lebih terbantu mengerjakan soal secara cepat dan tepat. Ingat, untuk sukses tidak diraih dengan instan, namun dengan proses, maka berfokuslah pada proses, OK! Selamat Mencoba ^^

Saturday, January 14, 2012

kalian tau tidak mengapa negara kita dinamakan "Indonesia" ? Mau tau? Read this!

Pada zaman dahulu kala, sebelum tercipta nama Indonesia, terdapat aneka sebutan untuk kepulauan tanah air. Menurut catatan bangsa China, kawasan kepulauan tanah air disebut Nan Hai (Kepulauan Laut Selatan). Sedangkan bangsa India menyebut Dwipantara (Kepulauan Tanah Seberang). Sementara bangsa Arab menyebut tanah air kita Jaza’ir al-Jawi (Kepulauan Jawa).
Kemudian datanglah bangsa-bangsa Eropa ke kepulauan tanah air. Mereka beranggapan bahwa benua Asia hanya terdiri dari Arab, Persia, India, dan China. Mereka kemudian menamai daerah yang terbentang luas dari Persia hingga China itu dengan sebutan Hindia. Ternyata masih ada daerah kepulauan tanah air kita yang disebut Kepulauan Hindia. Sebagai daerah jajahan Belanda, maka disebut Hindia Belanda yang dikenal menghasilkan rempah-rempah.
Nah, tahun 1847 di Singapura terbit sebuah majalah ilmiah tahunan Journal of the Indian Archipelago and Eastern Asia (JIAEA) yang diketuai oleh Pak James Richardson Logan, etnolog dari Skotlandia. Dalam salah satu tulisannya dijurnal tersebut, Pak Logan untuk pertama kalinya menulis kata Indonesia. Sebagai ilmuan tentang masalah kebudayaan suku bangsa, Pak Logan menggabungkan kata “India” yang banyak menghasilkan rempah-rempah dan “nesos” yang berarti kepulauan. Maka, terciptalah nama Indonesia.
Aha, rupanya Pak Logan tak mengira bahwa dikemudian hari, nama Indonesia akan menjadi resmi nama Negara Republik Indonesia. Bahkan untuk selama-lamanya.